Lantik Gubernur Kaltara Sebagai Ketua Mabida, Kak Adhyaksa Dorong Pramuka Bikin Film

Lantik Gubernur Kaltara Sebagai Ketua Mabida, Kak Adhyaksa Dorong Pramuka Bikin Film

5M0A7721
IMG-20160331-WA0032
Tanjung Selor – Gubernur Kalimantan Utara, Kak Irianto Lambrie resmi dilantik sebagai Ketua Majelis Pembimbing Daerah (Mabida) oleh Ketua Kwartir Nasional (Kwarnas) Gerakan Pramuka Kak Adhyaksa Dault. Pelantikan berlangsung di Kantor Gubernur Kaltara, Kamis (31/3/2016).
Acara pelantikan dihadiri segenap pengurus Mabida, Kwarda, Kwarcab Gerakan Pramuka, se Provinsi Kalimantan Utara, dan juga para adik-adik Pramuka. Mereka terlihat sangat antusias mengikuti prosesi pelantikan dari awal hingga akhir. “Sekarang kami punya Gubernur baru dan Ketua Mabida baru, yaitu Kak Irianto Lambrie”, ujar Mona, anggota Pramuka dari Tarakan.
IMG-20160331-WA0027
Dalam sambutanya, Kak Adhyaksa mengucapkan terima kasih kepada Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Utara yang bersedia dilantik dan dikukuhkan menjadi Ketua dan Wakil Ketua Mabida Gerakan Pramuka Kalimantan Utara, begitu juga kepada Pengurus Kwarda, Lembaga Pemeriksa Keuangan dan Dewan Kerja Daerah Gerakan Pramuka Kalimantan Utara.
“Gubernur secara otomatis menjadi Ketua Mabida Gerakan Pramuka sesuai dengan ketentuan Anggaran Dasar pasal 36 ayat 4, dan Anggaran Rumah Tangga Gerakan Pramuka pasal 53 ayat 4.b,”, jelas Kak Adhyaksa.
Kak Adhyaksa menuturkan, Mabida berfungsi memberikan bimbingan, dukungan dan fasilitasi penyelenggaraan pendidikan kepramukaan secara berkelanjutan dan berkesinambungan. Sedangkan Kwarda berfungsi untuk mengelola Gerakan Pramuka di tingkat daerah dan membina kwartir cabang dan organisasi pendukung di wilayah kerjanya, serta menjalin hubungan kerjasama dengan stakeholders lainnya.
“Ketua Mabida tidak dapat merangkap menjadi Ketua Kwarda sekaligus atau sebaliknya. Dengan eksisnya Ketua dan Wakil Ketua Mabida yang baru, kami mengharapkan kegiatan kepramukaan di wilayah Kalimantan Utara semakin semarak dan maju serta memberikan dampak positif bagi kaum muda. Tagline sekarang bahwa “Pramuka keren, asyik dan gembira”,” tuturnya.
‎Kak Adhyaksa meminta kepada jajaran Pramuka umumnya dan khususnya Pramuka di wilayah Kalimantan Utara bisa selalu berinovasi, berkreasi dan melakukan terobosan kegiatan sehingga diminati kaum muda kita.
“Di era digital, setiap orang bisa bikin film, pramuka pasti juga bisa, kepada anak-anak Pramuka di Kalimantan Utara, bikinlah film yang jadi solusi masalah-masalah bangsa kita, yang bikin maju NKRI”, pinta Adhyaksa Dault.
Selanjutnya mantan Menteri Pemuda dan Olahraga ini  meminta lembaga kelengkapan seperti Pusdiklatda, Puslitbangda dan Satuan Pengawas Internal (SPI) Gerakan Pramuka Kwarda Kalimantan Utara dapat segera dibentuk sehingga dapat mempercepat pencapaian sasaran Gerakan Pramuka yang memiliki target Pramuka Garuda tahun 2014 sebesar 5% dari jumlah Pramuka yang aktif. (HA/Humas Kwarnas)
IMG-20160331-WA0043 (2)        http://pramuka.or.id/assets/uploads/2016/04/IMG-20160331-WA0028.jpg